Kloningan iPhone 4S Hadir dengan Android 4.0

Kloningan iPhone 4S Hadir dengan Android 4.0
Kloningan iPhone 4S Hadir dengan Android 4.0 - Seperti yang kita tahu, Pasar elektronik China memang sudah terkenal dengan produk kloningannya. Bahkan di sana, ada gadget mirip iPhone 4S, hanya saja pada Kloningan iPhone 4S ini mengusung sistem operasi Android 4.0 Ice Cream Sandwich yang disebut sebagai Shanzai iPhone 4S.

Jika di lihat dari tampilannya, Shanzai dibuat mirip dengan iPhone 4S. Mulai dari nama hingga bentuknya, tapi untuk harga sudah pasti berbeda. Gadget keluaran Apple yang asli tentu berharga premium, namun produk kembarannya yang asal China itu hadir untuk memikat pelanggan yang berkantong pas-pasan.

Spesifikasi Shanzai ini sendiri mengusung resolusi 960x640, diperkuat dengan 7227-T HTC Touch chip, RAM 512, 8GB internal storage, kamera depan belakang, dan mengusung konektivitas WCDMA 3G dan berat 114 gram.

Tampilan halaman muka perangkat ini begitu mirip dengan gadget yang menjalankan iOS. Bahkan, ia juga memiliki 'Siri' sebagai aplikasi asisten pribadi. Tetapi lagi-lagi, itu bukanlah Siri yang asli, cuma aplikasi voice assistant bernama Vlingo.

Adapun tampilan dalam Shanzai yang dilansir UberGizmo mengusung Android 4.0 Ice Cream Sandwich sejatinya juga patut dipertanyakan. Sebab, sejauh ini OS baru Google itu secara resmi baru diperuntukkan bagi Galaxy Nexus besutan Samsung.


Sumber : http://inet.detik.com/read/2012/02/16/133157/1844069/317/wah-kloningan-iphone-4s-hadir-dengan-android-40

Post : Kloningan iPhone 4S Hadir dengan Android 4.0
Rating : 4.5

Terima kasih telah membaca artikel tentang Kloningan iPhone 4S Hadir dengan Android 4.0, Semoga artikel dari Mobile Trick bermanfaat untuk anda.

Silahkan masukan alamat email anda untuk berlangganan artikel kami :

» Artikel lain yang mungkin ingin anda baca :
Posted by : Unknown - Mobile Trick

Silahkan Tuliskan Komentar Anda

Kritik & Saran !!!

:)) :)] ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* :| 8-} ~x( :-t b-( :-L x( =))